Sambutan Kepala Sekolah
Pujian, hormat dan syukur kita panjatkan kepada Tuhan karena berkat kasih karunia Nya website SMP Kristen Petra Malang dapat di publikasikan. Kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi di era globalisasi dewasa ini telah membawa implikasi yang sangat luas terhadap berbagai aspek kehidupan. Termasuk di dunia pendidikan kemajuan IPTEK ini merupakan anugerah yang patut kita syukuri, karena dengan kemajuan teknologi ini telah membuka cakrawala baru keilmuan dalam berbagai bidang, bahkan dalam melaksanakan rutinitas sehari-hari kita telah banyak dibantu dengan kehadiran teknologi ini.
Pemanfaatan Teknologi dan Informatika melalui website ini, diharapkan dapat meningkatkan eksistensi SMP Kristen Petra Malang, dalam rangka mengoptimalisasikan peran dan fungsinya sebagai lembaga pendidikan yang berkualitas dan berdaya saing dalam membekali siswa baik intelektual maupun pendidikan karakter yang berlandaskan pada KASIH, sehingga dapat terus berkarya dan berkontribusi terhadap pembangunan bangsa melalui penyelenggaraan pendidikan bermutu yang selaras dengan harapan masyarakat serta relevan dengan dinamika kemajuan IPTEK saat ini dan di masa mendatang.
Akhirnya, kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan, apresiasi, dan masukan dari semua pihak terhadap website SMP Kristen Petra Malang.
Sih Pangrekso, S.Pd, M.Pd
Kepala SMP Kristen Petra Malang